Pangkalpinang - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Pangkalpinang semakin mengencangkan semangat kadernya dalam menyambut Pilkada Ulang Kota Pangkalpinang 2025. Konsolidasi dan pengokohan persiapan PKS untuk memenangkan pasangan Basit Cinda-Ustad Dede Purnama, dilakukan pada Minggu, 6 Juli 2025.
Bagi KPS, upaya untuk memenangkan pasangan Basit Cinda-Ustad Dede Purnama bukan hanya tentang memenangkan kontestasi, tetapi juga tentang membangun masa depan yang lebih baik untuk seluruh warga Kota Pangkalpinang.
Ketua Bidang Pemenangan Pemilu dan Pilkada DPW PKS Babel, Arnadi mengatakan konsolidasi sudah dan akan terus diintensifkan kader-kader partainya untuk menghasilkan gerakan yang sama dalam memenangkan kandidat yang diusung, pasangan Basit Cinda-Ustad Dede Purnama.
"Ada gerakan kader door to door, seperti yang biasa kita lakukan. Kemudian, konsolidasi struktur selalu kami terapkan di setiap kelurahan," ujar Arnadi.
Dia meyakini, dengan adanya konsolidasi yang makin meneguhkan visi dan semangat kebersamaan dalam memenangkan pasangan Basit Cinda-Ustad Dede Purnama, maka kemenangan yang dituju akan makin mudah diraih.
"Dalam masa 50 hari ke depan, seluruh kader di semua lapisan siap bergerak," ujarnya.
Konsolidasi yang berlangsung di Kantor DPD PKS Kota Pangkalpinang ini, dihadiri langsung oleh pasangan Basit Cinda dan Ustad Dede Purnama. Selain itu, hadir pula Ketua Tim Pemenangan, Dedi Supriyanto.
Dari lubuk hati terdalam, calon wali kota Basit Cinda memohon doanya kepada seluruh kader PKS agar dimudahkan dalam perjalanan menggapai niat mulia untuk memperbaiki Kota Pangkalpinang.
"Saya bersama Ustad Dede memohon dengan setulus-tulusnya untuk bisa dibersamai, untuk bisa selalu diselimuti doa-doa. Sematkan di dalam hati bapak ibu semua di saat berdoa, sematkan nama kami berdua," ujar tokoh muda karismatik itu.
Adapun Ustad Dede mengatakan upaya yang dilakukannya saat ini merupakan ikhtiar bersama dalam mencari ridho Allah di dalam jalan yang saat ini sedang ditempuh.
"Mohon doanya dari Bapak Ibu semua. Semoga Allah SWt ridho dengan yang sedang kami ikhtiarkan dan yang sedang kita ikhtiarkan," ujarnya.
Diketahui, pasangan Basit Cinda-Ustad Dede Purnama maju ke Pilkada Ulang Kota Pangkalpinang diusung oleh koalisi Partai Golkar, Nasdem, PKS, Ummat, dan Partai Buruh. ( Agus. H )
0 Komentar